Pages

Kamis, 09 Desember 2010

Rasa Lapar Pun Bisa Menipu

Rasa lapar yang suka datang tiba-tiba (padahal baru saja makan) bisa jadi merupakan akibat "permintaan tubuh" yang menyaru. Ada kondisi-kondisi tertentu yang membuat kita berpikir bahwa kita sedang lapar, padahal tubuh kita sedang mengalami/butuh hal lain. Mengerti akan perbedaan rasa lapar yang memang karena butuh makanan dengan rasa lapar "saruan" akan membantu memenuhi kebutuhan tubuh Anda sendiri.


1. Lapar karena makan makanan yang salah
Gejalanya antara lain, ingin makan makanan yang manis atau merasa "lapar" usai makan makanan besar. Jika Anda baru saja makan makanan yang isinya hanya karbohidrat, dan tidak mengandung serat, protein, atau lemak sehat (yang memberikan rasa kenyang), Anda akan merasakan penurunan gula darah. Dalam hal ini, coba cari camilan yang menyehatkan, seperti potongan buah dan kacang-kacangan, atau keju cottage dan seledri serta selai kacang, atau setengah porsi sandwich dari biji gandum.

2. Lapar emosional
Kadang, nafsu makan yang kita miliki "korslet" ketika kita mulai merasa bosan, takut, cemas, stres, atau kesepian, padahal kita baru saja makan makanan utama beberapa saat lalu. Ketimbang "menyerah" terhadap nafsu makan yang menggila, sebaiknya Anda melakukan hal lain, seperti berjalan kaki, menulis, mendengarkan musik favorit, menelepon sahabat untuk ngobrol, atau mengunyah permen karet. Atau, kalau Anda punya banyak waktu, Anda bisa menghabiskan waktu dengan berendam air hangat, meditasi, atau memikirkan mengenai hal-hal yang benar-benar bisa membuat Anda puas.

3. Rasa kantuk
Para peneliti dari WebMD.com menyatakan bahwa ada dua hormon utama yang memengaruhi rasa lapar dan kekenyangan, yakni leptin dan ghrelin. Ghrelin menstimulasi nafsu makan, sementara leptin, yang terbuat dari sel lemak memberi sinyal kepada otak bahwa Anda sudah makan cukup banyak. Kekurangan waktu tidur bisa menyebabkan penurunan leptin dan peningkatan ghrelin yang cukup signifikan. Artinya, Anda akan merasakan rasa lapar yang tak terkontrol, serta kurang rasa kenyang.

Kelelahan di siang hari bisa menyebabkan seseorang untuk makan berlebihan (seringnya, gula yang tinggi, dan makanan yang kurang nutrien) sebagai upaya untuk mendapatkan tambahan energi. Namun, mengemil saat lelah hanya memberikan kelegaan sementara, karena di akhirannya Anda justru akan merasa kelelahan yang amat sangat dan timbulnya rasa lapar, yang membuat Anda ingin mengemil lagi, lagi, dan lagi.

Jika Anda merasakan lapar di siang atau sore hari, cobalah berjalan kaki selama 10 menit di udara luar. Udara segar membantu mengurangi rasa lapar, sama seperti olahraga, untuk mendorong kewaspadaan dan meningkatkan sirkulasi darah, minum segelas teh hijau yang kaya antioksidan dan rendah kafein, atau makan 1/4 cangkir kacang almon dan sebuah apel kecil (kombinasi ini akan memberi protein tinggi, karbohidrat tinggi dan lemak baik, rendah gula, magnesium, dan serat. Bahkan, menarik napas dalam-dalam juga bisa membantu mengurangi rasa lelah.

4. Haus

Percayakah Anda, kadang rasa haus menyaru sebagai rasa lapar? Saat Anda mulai merasa lapar di waktu yang seharusnya bukan waktu makan, coba minum dulu 1-2 gelas air putih, untuk mengidentifikasi apakah Anda sebenarnya hanya merasa lapar atau hanya dehidrasi ringan.

Bagaimana cara mengidentifikasi apakah Anda memang sedang lapar dan harus makan? Tandanya cukup jelas, seperti perut mulai timbul bunyi, yang membuat kita jadi mudah marah serta sulit fokus hingga kita bisa mengisi makanan ke dalam perut. Jika memang sudah berjarak sekitar 5-6 jam sejak terakhir waktu Anda makan makanan utama, maka bisa jadi Anda memang benar-benar butuh makanan. Jangan mencoba menahan rasa lapar terlalu sering atau terlalu lama, karena tubuh akan mencoba mengkompensasinya dengan makanan utama selanjutnya, alhasil Anda akan makan terlalu banyak.

Amat penting untuk makan makanan utama secara rutin dan konsisten untuk menjaga level energi tetap stabil dan mencegah penurunan gula darah. Jangan lupa memasukkan protein (keju, kacang-kacangan, daging-dagingan), lemak sehat (alpukat, zaitun, kacang, dan minyak), buah, dan sayuran dalam menu makan Anda.


Sumber : http://female.kompas.com/read/xml/2010/12/09/13380362/Rasa.Lapar.Pun.Bisa.Menipu-12

Tidak ada komentar:

Posting Komentar